Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Kotim Dorong Pemkab Programkan Lagi Rehabilitasi Hutan Kritis

  • Oleh Naco
  • 27 Januari 2019 - 13:26 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Anggota Komisi II DPRD Kotawaringin Timur H Abdul Kadir  mendorong agar pemerintah daerah melalui sinergitas dengan pemerintah pusat memprogramkan kembali rehabilitasi hutan kritis saat ini.  

Menurutnya, program rehabilitasi hutan ini tidak hanya menanam pohon begitu saja, tetapi juga harus memiliki nilai produktif. Karena banyak pohon yang memiliki nilai ekonomis yang bisa menambah penghasilan masyarakat.

"Kami melihat saat ini keberadan hutan yang sudah hampir punah ini akan jadi ancaman untuk Kotim beberapa tahun ke depan sehingga rehabilitasi sangat perlu dilakukan," kata dia, Minggu (27/1/2019).

Menurut dia, hutan di Kotim kini sudah sulit ditemui yang betul-betul masih terjaga. Maka dari itu, pihaknya mendorong agar program pemerintah daerah agar hutan-hutan yang kritis tersebut bisa direhabilitasi.

Lanjut dia, program rehabilitasi ini dilakukan di mana hutan yang sebelumnya terkena dampak kebakaran itu harus ditanam kembali. Itu bisa dilakukan melalui bantuan dan program dari pemerintah. 

"Asalkan di lokasi itu memang diberdayakan untuk menjadi hutan tanaman. Apakah itu karet, sengon dan lain sebagainya, yang punya nilai ekonomis," tandasnya.

Dengan program rehabilitasi hutan kritis itu, selain untuk menangkal dari ancaman banjir juga mengurangi dampak pemanasan global. Dia mengakui, belakangan ini suhu khususnya di Kotim jauh berbeda dibandingkan puluhan tahun silam. (NACO/B-2)


TAGS:

Berita Terbaru