Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Waspada Penyakit dari Lingkungan Kotor di Musim Pancaroba

  • Oleh Testi Priscilla
  • 27 Januari 2019 - 17:02 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Ida Ayu Nia Anggraini mengatakan masyarakat saat ini harus mewaspadai penyakit dari lingkungan yang kotor di musim kondisi cuaca tidak menentu, kadang hujan, kadang juga panas terik ini.

"Ini bisa memicu timbulnya berbagai penyakit, apalagi sekitar lingkungan kotor banyak sampah, saluran drainase tersumbat dan tidak mengalir lancar. Masyarakat perlu mewaspasai penyebaran berbagai penyakit dari lingkungan yang kotor," kata Ida, Minggu (27/1/2019).

Menurutnya membuang sampah di jalanan secara sembarangan atau membuang sampah di sungai sudah bukan hal awam bagi masyarakat Kota Palangka Raya.

"Walau telah banyak dipasang slogan dan peringatan yang mengingatkan untuk membuang sampah di tempat sampah yang tersedia, banyak orang yang dengan tidak pedulinya membuang sampah secara sembarangan," tuturnya lagi.

Politisi Partai Gerindra ini melihat masalah kesehatan harus serius diperhatikan. "Lingkungan yang kotor memberikan dampak buruk, bukan hanya bagi orang yang membuang sampah secara sembarangan, tetapi juga bagi orang yang tinggal di lingkungan tersebut," tuturnya. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru