Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Karo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Jambu Dikabarkan Tenggelam Seusai Melautkan Jamban

  • Oleh Ramadani
  • 27 Januari 2019 - 21:02 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Seorang warga Desa Jambu, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara, dikabarkan tenggelam di sungai pada Minggu (27/1/2019) sekitar pukul 05.00 WIB.

Informasi yang beredar di masyarakat bahwa korban bernama Gapuri, 60, yang merupakan penyandang tunawicara. 

Dayat, warga Desa Jambu, mengatakan Gapuri terlihat terakhir kali sedang turun ke jamban atau lanting untuk melautkan lantingnya. Aktivitas itu dilakukan lantaran air sungai sedang surut.

Setelah itu, korban membersihkan diri. Setelah itu korban tidak terlihat lagi. “Keluarga korban yang ingin berangkat ke kebun karet, melihat handuk milik korban saja di lokasi kejadian,” ungkap Dayat.

Diduga, kata dia, korban kecapaian setelah melautkan lanting hingga terjatuh ke sungai.

Saat ini, Tim Emergency RMPB dan BPBD Kabupaten Barito Utara, serta warga sekitar, sedang mencari keberadaan korban. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru