Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kepahiang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KPU dan Bawaslu Tinjau Rencana Lokasi Penyimpanan Logistik

  • Oleh Budi Yulianto
  • 30 Januari 2019 - 12:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), dan Pemerintah Kota Palangka Raya meninjau rencana tempat penyimpanan logistik untuk Pemilu 2019, Rabu (30/1/2019).

Peninjauan tersebut yakni dilakukan di gedung Teater Tertutup berlanjut ke Gedung Olah Seni Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Palangka Raya.

Turut dalam peninjauan, Asisten III, Kandarani mewakili Wali Kota, Fairid Naparin, Ketua KPU Kota Palangka Raya Ngismatul Choiriyah dan Ketua Bawaslu Kota Palangka Raya, Endrawati, juga Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Palangka Raya, Norma Hikmah.

Tempat peninjauan pertama adalah Gadung Teater. Dari pantauan, gedung tersebut terlihat kotor bahkan sebagian titik atap juga bocor.

Setelah beberapa menit, peninjauan berlanjut ke Gedung Olah Seni yang terletak tidak jauh dari Gedung Teater. 

Ngismatul mengatakan, berdasarkan kesepakatan bersama, logistik berupa kotak suara dan surat suara untuk Dapil 1, akan ditempatkan di Gedung Olah Seni. (BUDI YULIANTO/B-11)

Berita Terbaru