Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Anggarkan Dana Rp1 Miliar untuk Peningkatan Jalan Desa Banut Kalanaman

  • Oleh Abdul Gofur
  • 30 Januari 2019 - 20:46 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Pemkab Katingan telah menganggarkan dana Rp1 miliar untuk peningkatan jalan di Desa Banut Kalanaman Kecamatan Katingan Hilir. 

Hal ini disampaikan Bupati Katingan Sakariyas, Rabu (30/1/2019).

Sebelumnya, seperti yang telah diberitakan borneonews.co.id, mobil sedan KH 1 NU yang ditumpangi Bupati Sakariyas tidak dapat melanjutkan perjalanan menuju kantor Desa Banut Kalanaman saat hendak melantik Pj Kepala Desa Banut Kalanaman.

Pasalnya, sebagian ruas jalan yang masih berupa tanah di desa ini terdapat titik kerusakan berupa lubang menganga di tengah jalan, sehingga Bupati Sakariyas terpaksa pindah mobil untuk sampai di tempat acara.

"Tahun 2019 ini melalui anggaran APBD murni dianggarkan Rp1 miliar untuk peningkatan jalan di Desa Banut Kalanaman itu," ujar Bupati Sakariyas.

Ia menegaskan, pengerjaan ruas jalan di Desa Banut Kalanaman ditargetkan mulai bulan Pebruari 2019 ini. "Iya bulan Pebruari 2019 ini sudah mulai dikerjakan untuk perbaikan jalan di Desa Banut Kalanaman itu," imbuhnya. (ABDUL GOFUR/B-2)


TAGS:

Berita Terbaru