Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tinjau Infrastruktur di Delang, Bupati: Koneksivitas Penting dalam Pengembangan Pariwisata

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 17 Februari 2019 - 06:04 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Rombongan Bupati Lamamdau H Hendra Lesmana melakukan kunjungan kerja (kunker) di Kecamata Delang selama dua hari yakni Jumat-Sabtu (15-16/2/2019). 

Selama di sana, ada banyak agenda yang antara lainnya meninjau berbagai infrastruktur, termasuk meninjau Jembatan di Desa Sekombulan. 

Dibincangi usai kunker, Bupati menilai bahwa penetapan Delang sebagai daerah tujuan wisata alam dan wisata budaya tidak cukup sebatas penetapan hitam di atas putih. Namun harus didukung dengan infrastruktur penunjangnya yang mendasar sebagai koneksivitas atau akses. 

"Jika sektor pariwisata ingin berkembang, pondasinya tentu harus dibangun. Apa itu Yang paling mendasar adalah kelayakan akses atau konektivitas. Apalagi di Delang ini kan yang kita tawarkan tidak hanya satu atau dua desa saja, melainkan hampir semua desa punya khas, artinya koneksivitas antar desa di sini sangat penting," kata Bupati. 

Selebihnya, Bupati juga mengatakan bahwa membangun pariwisata tidak dapat dilakukan seketika, termasuk tidak dapat diserahkan kepada satu dinas teknis saja. 

"Mengembangkan pariwisata itu harus dilakukan secara bersama-sama, semua instansi harus mengambil peranan, tidak bis kita serahkan ke dinas Pariwisata saja. Contoh, ada kelemahan infrastruktur penunjang kan tentu harus ada peran Dinas PU dan Penataan Ruang, Jika karakternya agrowisata harus juga ada peran Dinas Pertanian, ya semuanya harus terlibat," katanya. 

"Makanya kami saat ini sedang membuat masterplan untuk pemetaan wilayahnya, sehingga semuanya bisa ambil bagian dalam membangun dan mengembangkan pariwisata, termasuk harus diperkuat juga peranan masyarakatnya," tukas dia. (HENDI NURFALAH/B-5)

Berita Terbaru