Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumba Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Road Race Kuala Pembuang Bawa Berkah bagi Para Pedagang

  • 17 Februari 2019 - 23:28 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Acara Road Race yang digelar di Kuala Pembuang membawa berkah tersendiri untuk para pedagang yang ada di Kuala Pembuang.

Muhadi, pedagang roti bakar mengaku dagangannya laris manis semenjak ada road race yang digelar pihak Pemkab Seruyan. "Alhamdulillah dagangan roti bakar saya laris manis, soalnya penonton banyak, dari luar daerah juga," ujar Muhadi, Minggu (17/2/2019).

Tak berbeda jauh dengan Umi, pedagang martabak dan terang bulan. Pendapatannya bertambah drastis semenjak diadakannya road race.

"Pendapatan saya selama dua malam bertambah, soalnya lumayan banyak penonton yang datang ke Kuala Pembuang buat nonton road race itu," katanya.

Para pedagang pun berharap agar acara seperti ini sering dilakukan karena mengundang banyak orang dari luar daerah untuk datang ke Kuala Pembuang. Dengan begitu, secara tidak langsung berdampak pada penghasilan para pedagang. (FARIZAN/B-2)

Berita Terbaru