Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Banggai Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Penyebab Tabrakan Dua Pelajar di Cempaga

  • 19 Februari 2019 - 00:56 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Kecelakaan lalu lintas di Jalan Cilik Riwut km33, Desa Cempaka Mulia Barat, Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) disebabkan kurang hati-hatinya pengendara motor Scoopy.

"Kecelakaan ini terjadi karena kurang hati-hatinya pengendara sepeda motor Honda Scoopy warna hitam KH 3760 LA. Saat hendak mendahului kendaraan di depannya, tidak memerhatikan kendaraan lain dari arah berlawanan sehingga mengakibatkan kecelakaan," kata Kapolsek Cempaga Iptu Syaifullah mewakili Kapolres Kotim AKBP Mohammad Rommel, Senin (18/2/2019).

Pengendara motor Scoopy tersebut mengalami patah tangan kiri dan sempat muntah darah. Sementara lawannya yang mengendarai motor beat warna Hijau KH 6502 LB dikendarai juga seorang pelajar.

Pelajar itu mengalami patah tulang paha kanan, tangan kanan dan luka lecet di agu. Mereka dibawa ke Puskesmas lalu dirujuk ke RSUD dr Murjani Sampit.

Kedua kendaraan tersebut rusak parah dan diamankan di kantor Polsek Cempaga. Kerugian ditaksir mencapai Rp 1 juta.

"Saat kejadian cuaca gerimis. Kasus ini tengah kami tangani. Kedua korban dirawat di RSUD dr Murjani Sampit. Saya imbau seluruh kalangan masyarakat agar berhati-hati dalam berkendara," tukas Kapolsek Cempaga. (ACHMAD SYIHABUDDIN/B-11)

Berita Terbaru