Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lombok Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pengembangan Agrowisata akan Membawa Banyak Dampak Positif

  • Oleh Testi Priscilla
  • 19 Februari 2019 - 22:22 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Sugianor mengatakan bahwa pengembangan agrowisata akan membawa banyak dampak positif bagi daerah.

"Jika potensi agrowisata kita dikembangkan dengan baik, maka akan banyak dampak positif yang didapatkan," kata Sugianor, Selasa (19/2/2019).

Sugianor menjelaskan, salah satu dampak positifnya yakni membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar.

"Selain itu juga meningkatkan pendapatan petani yang bisa bergabung disini," tambah Ketua Kelompok Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Provinsi Kalimantan Tengah itu.

Rencana adanya agrowisata ini disampaikan Wali Kota, setelah mengunjungi perkebunan buah milik salah satu warga di Jalan Maduhara, Kelurahan Kereng Bengkirai Kecamatan Sebangau Kota palangka Raya.

"Dalam kunjungan itu wali kota mengatakan akan menjadikan perkebunan tersebut sebagai tempat agrowisata, tentunya wacana itu ditanggapi baik kalangan DPRD," beber Politisi PKB Kota Palangka Raya ini. (TESTI PRISCILLA/B-11)

Berita Terbaru