Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Bukittinggi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Buruh Sadap Karet Dapat Bantuan dari Kapolsek Jabiren Raya

  • Oleh James Donny
  • 20 Februari 2019 - 22:12 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Bhakti sosial rutin digelar Polsek Jabiren Raya. Seperti yang terlihat pada Rabu (20/2/2019). Kali ini, keigatan menyasar warga miskin di Desa Sakakajang, dan Desa Henda, Kecamatan Jabiren Raya. 

Kapolsek Jabiren Raya, Iptu Junedinoto menyerahkan bantuan sembako kepada wanita bernama Nyai (40), yang kesehariannya bekerja sebagai buruh sadap karet. 

Nyai juga merupakan seorang janda tuna wicara yang tidak memiliki tempat tinggal dan hanya menumpang di keluarganya.

Selain itu, Kapolsek Jabiren Raya juga mengunjungi warga lainnya, yakni seorang pria lanjut usia bernama Y. I. Amos (93). 

"Kita memberikan bantuan untuk warga yang kurang mampu dan memerlukan uluran tangan. Semoga meringankan kebutuhan sehari-hari," kata Junedinoto.

Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok seperti beras, mie instan, minyak goreng, gula, teh, dan susu manis.

"Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan Polisi Membumi serta bentuk kehadiran negara di tengah masyarakat," kata Junedinoto. 

Dia menjelaskan, Bhakti Sosial Kebangsaan dalam bentuk peduli dengan masyarakat kurang mampu ini dilaksanakan secara rutin. (JAMES DONNY/B-11)

Berita Terbaru