Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Seruyan dan DLH Bersihkan Sampah Pantai Sungai Bakau

  • 21 Februari 2019 - 16:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Jajaran Polisi Resor (Polres) Seruyan bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) setempat bersama-sama kerja bakti membersihkan sampah di pantai Sungai Bakau dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional.

Kerja bakti pada Kamis (21/2/2019) di pantai Seribu Cemara Desa Sungai Bakau Seruyan Hilir Timur tersebut diawali dengan upacara gabungan dengan inspektur Kapolres Seruyan AKBP Ramon Zamora Ginting. Acara ini dikuti sekitar 200 perserta.

Menurut Kapolres, kegiatan ini untuk mendorong dan menggiatkan kesadaran masyarakat agar lebih peduli terhadap lingkungan. 

"Semoga kegiatan seperti ini dapat  bermanfaat tidak hanya kita tapi juga lingkungan kita," ucapnya.

Kapolres juga berharap kegiatan ini dapat menyadarkan masyarakat peduli akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. (FARIZAN/B-5)

Berita Terbaru