Aplikasi Rekapitulasi Pilkada 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jabatan Sejumlah Camat di Katingan masih Diduduki Pelaksana Tugas

  • Oleh Abdul Gofur
  • 22 Februari 2019 - 15:44 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Selain jabatan sejumlah kepala SOPD atau setingkat eselon II, jabatan camat atau setingkat eselon III di Kabupaten Katingan masih isi pelaksana tugas (plt).

Menurut Sekda Katingan Nikodemus, saat ini ada dua posisi camat yang lowong. Yakni Camat Katingan Hilir dan Sanaman Mantikei.

Camat Katingan Hilir sebelumnya dijabat oleh Ardiansyah. Namun, sejak akhir 2018, Ardiansyah pensiun dan posisinya sejak saat itu digantikan oleh Sekretaris Camat Katingan Hilir Dony Merianto dengat status plt.

Sedangkan Camat Sanaman Mantikei saat ini dijabat plt, yakni Dawit yang juga menjabat sebagai Sekretaris Dukcapil.

"Selain itu ada beberapa posisi kabid (kepala bidang) yang juga masih lowong," sebut Sekda Nikodemus.

Sementara itu, jabatan yang masih lowong atau masih dijabat plt untuk eselon II yakni Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP).

Saat ini Kepala BKPP itu dijabat oleh Mido S Mahar dengan status pelaksana tugas. Pasalnya, Mido S Mahar juga menjabat sebagai Kepala Dinas Olahraga Budaya dan Pariwisata.

Kemudian, Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbang Pol) Katingan. Saat ini jabatan kepala Kantor Kesbang Pol diduduki Kepala Satpol PP Katingan, Rentas, dengan status plt.

Jabatan eselon II lainnya yang kosong dan dijabat plt yakni Asisten I Setda Katingan yang diduduki Supardi Edal, sebelumnya menjabat staf ahli, dan satu jabatan staf ahli yang ditinggal pensiun. (ABDUL GOFUR/B-3)

Berita Terbaru