Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lampu Lalu Lintas Palangka Raya Gunakan Panel Surya dan Listrik PLN

  • Oleh Testi Priscilla
  • 22 Februari 2019 - 20:56 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palangka Raya, Eldy mengatakan lampu lalu lintas (traffic light) mulai beralih menggunakan panel surya dan listrik PLN. Sebelumnya, yakni menggunakan aki.

"Kami mulai mengalihkan sumber tenaga lampu lalu lintas dari sebelumnya menggunakan daya aki, beralih ke panel surya dan jaringan PLN," kata Eldy, Jumat (22/2/2019).

Penggunaan dua sumber tenaga untuk lampu lalu lintas itu sebagai upaya  mengatasi permasalahan error lampu lalu lintas di beberapa ruas jalan.

Menurut Eldy, penggunaan tenaga aki untuk lampu lalu lintas di Kota Palangka Raya selama ini kerap mengalami masalah.

"Selain sering menjadi sasaran pencurian, di sisi lain juga harga aki itu terlalu mahal. Ada yang Rp 3 juta satuannya," terang Eldy. (TESTI PRISCILLA/B-11)

Berita Terbaru