Software Manajemen Relawan Pilkada 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penerangan Minim Tuai Kritikan Dari Anggota DPRD Kotim

  • Oleh Naco
  • 25 Februari 2019 - 18:36 WIB

BORNEONEWS, Sampit- Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur Handoyo mengkritik minimnya penerangan di Kota Sampit. Kritik itu ia sampaikan Senin (25/2/2019). 

Menurut dia, penerangan yang minim memberi ruang untuk munculnya perbuatan negatif. "PJU juga harus memperhitungkan hal itu," tegas politisi Partai Demokrat ini.

Di sisi lain, Handoyo mengaku prihatin dengan munculnya kelompok atau geng yang anggotanya anak usia sekolah.

Mereka kerap ditemukan pada malam hari di kawasan Stadion 29 November dan sekitarnya. Apalagi kawasan itu gelap gulita.

"Dari itu kami minta tertibkan mereka. Apalagi anak-anak usia sekolah itu. Kalau memang perlu ada peraturan kepala daerah mengatur jam malam. Itu sangat baik untuk menjadikan Kota Sampit tetap tertib dan kondusif," tukasnya.

"Kami jug meminta agar objek vital ditempatkan penerangan jalan yang memadai. Agar tidak dimanfaatkan untuk hal yang tidak bermanfaat," pungkasnya.(NACO/B-3)

Berita Terbaru