Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Nunukan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Panitia Targetkan 1000 Warga Saksikan Pergelaran Tari Musikal Man Da U

  • Oleh Budi Yulianto
  • 27 Februari 2019 - 19:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pergerakan Tari Musikal Man Da U yang akan dihelat di Betang Hapakat, Jalan RTA Milono mulai 1 Maret 2019 ditargetkan mampu menyedot perhatian ribuan warga.

"Target kita ada 1.000 orang yang akan menyaksikan pergelaran tersebut," kata Budayawan, Thoeseng T.T Asang, Rabu (27/2/2019).

Salah satu hal yang diprediksi mampu menyedot perhatian ribuan warga adalah pergelaran tersebut menampilkan kolaborasikan budaya Dayak dan Thionghoa. 

Selain itu, juga akan ada berbagai lomba salah satunya fotografi. Kemudian, akan ada 50 sampai dengan 70 orang yang siap menampilkan tarian mereka.

Sebagaimana yang disampaikan Ketua DAD Kalteng, Agustiar Sabran, lanjut Thoeseng, masyarakat Kalteng khususnya Kota Palangka Raya diharapkan bisa hadir pada pergelaran tersebut.

"Pesan beliau, budaya adalah aset daerah dan bangsa yang perlu untuk dijaga," tuturnya. (BUDI YULIANTO/B-5)

Berita Terbaru