Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perlu Sinergi Kembangkan Seni Budaya di Palangka Raya

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 01 Maret 2019 - 13:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Mengembangkan dan menjaga kesenian serta budaya daerah membutuhkan sinergi semua pihak. Menyadari hal itu Pemerintah Kota Palangka Raya mengajak semua pihak untuk turut menjaga budaya daerah.

“Dalam memlihara dan mengembangkan seni budaya dibutuhkan upaya yang harus dikerjakan bersama secara terus menerus,” kata Asisten I Setda Kota Palangka Raya, Murni, Jumat (1/3/2019). 

Selain pemerintah perlu juga peran serta penggiat seni maupun budayawan untuk menjaga budaya tetap lestari. 

Murni menilai kesenian dan kebudayaan yang ada saat ini juga merupakan warisan leluhur dan nenek moyang. Warisan ini sampai sekarang terus berkembang bahkan diperkaya dengan seni seni modern.

“Tentu saja kolaborasi ini harus tetap menyesuaikan dengan nilai-nilai kebangsaan dan tidak meninggalkan unsur kedaerahannya,” ucapnya.

Dia meyakini potensi seni budaya tidak bisa hanya dipandang sebagai warisan. Tetapi, seni dan budaya merupakan aset yang memiliki nilai jual.

“Makanya seni budaya ini harus terus dikembangkan dan dilestarikan,” tandasnya. (HERMAWAN DP/B-6)

Berita Terbaru