Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Sibolga Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakil Wali Kota Tanggapi Pemandangan Umum Fraksi Partai Golkar

  • Oleh Testi Priscilla
  • 09 Maret 2019 - 08:24 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Wali Kota Palangka Raya, Hj Umi Mastikah menanggapi penjelasan atas pemandangan umum dari Fraksi Partai Golkar yang disampaikan oleh Suhardi Lentam Nigam pada rapat paripurna DPRD Kota Palangka Raya pada Jumat (1/3/2019) lalu.

"Terkait rancangan peraturan daerah inovasi daerah, kami menyampaikan terima kasih atas pandangan umum yang telah disampaikan," kata Umi Mastikah, Jumat (8/3/2019).

Hal ini disampaikan Wakil Wali Kota dalam rapat paripurna ke-9 masa sidang I tahun sidang 2019 dalam rangka Penyampaian Penjelasan/Jawaban Wali Kota Palangka Raya terhadap Pemandangan Umum Fraksi Pendukung DPRD tentang beberapa buah Raperda Pemko Palangka Raya.

"Fraksi Partai Golkar DPRD Kota Palangka Raya dapat menerima raperda dimaksud, dengan harapan melalui raperda ini dapat mengakomodir setiap kreativitas individu dan kelembagaan yang ada di masyarakat maupun pemerintahan daerah Kota Palangka Raya," tambah Umi.

Menurut Umi, ini demi terwujudnya penyelenggaraan pemerintahan serta pelayanan publik yang baik dan maksimal sesuai dengan visi dan misi Wali Kota Palangka Raya. (TESTI PRISCILLA/B-2)
 

Berita Terbaru