Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satu Rumah di UPT Hiyang Bana Katingan Ludes Terbakar

  • Oleh Abdul Gofur
  • 10 Maret 2019 - 23:42 WIB

BORNEONEWS, Kasongan- Musibah kebakaran rumah terjadi di Kabupaten Katingan. Kali ini satu buah rumah di Unit Permukiman Transmigrasi (UPT) Hiyang Bana, Kecamatan Tasik Payawan, ludes terbakar, Minggu (10/3/2019) pukul 16.30 WIB.

Dari informasi yang diperoleh borneonews.co.idsaat kejadian pemilik rumah sedang tidak berada di tempat.

Sejumlah tetangga di SP 1 UPT Hiyang Bana menuturkan, selama ini rumah itu memang sering ditinggal pemiliknya.

Pasalnya, pemilik rumah lebih sering tinggal di Petak Bahandang, ibu kota Kecamatan Tasik Payawan. Saat ini rumah tersebut telah rata dengan tanah. 

Sebenarnya warga sudah berupaya memadamkan api dengan alat seadanya. Namun hembusan angin yang kencang dan konstruksi bangunan dari kayu dan kalsi board membuat rumah tersebut dalam sekejap habis dilalap api.

Kapolsek Tasik Payawan dan Kamipang Ipda Taufik Hidayat, membenarkan informasi mengenai musibah kebakaran di UPT Hiyang Bana.

"Benar ada kebakaran rumah tadi sore, yaitu satu unit rumah di UPT Hiyang Bana," kata Kapolsek.

Dari keterangan korban, kata dia, sejauh ini pemilik rumah jarang ke Hiyang Bana. Sebab korban sering tinggal di Petak Bahandang sekitar 6 kilometer dari Hiyang Bana. Menurut Kapolsek, korban sejauh ini ke UPT Hiyang Bana saat hendak memberi pakan ternak ayamnya.

Menurut Kapolsek,saat ini korban masih shocked. "Kita juga enggak bisa memaksakan orang yang lagi kena musibah memberi keterangan lengkap. Tapi katanya malam ini korban mau datang ke kantor Polsek Tasik Payawan dan Kamipang, tapi masih belum ada kabar lagi," tutupnya. (ABDUL GOFUR/B-3)

Berita Terbaru