Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lahan Pertanian Desa Kartika Bakti Sempat Terserang Hama

  • 14 Maret 2019 - 18:36 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Lahan pertanian Desa Kartika Bakti Kabupaten Seruyan yang baru saja panen sempat terserang hama.

Menurut Jumirin, perwakilan salah satu kelompok tani yang ada di Desa Kartika Bakti, lahan milik mereka sempat terserang hama. 

"Kami minta dicarikan solusi terkait masalah hama yang menyerang sawah milik kami di sini," ujarnya di hadapan Buppati Seruyan saat Panen Padi di desa itu, Kamis (14/3/2019).

Adapun hama yang sering dikeluhkan warga Desa Kartika Bakti adalah hama tikus sawah, Gondang (keong mas) dan yang terakhir hama sapi yang sering merusak lahan sawah milik warga.

Panen Perdana yang berlangsung di SP 2 Desa Kartika Bakti tersebut dihadiri oleh Bupati Seruyan Yulhaidir. Pada kesempatan itu, Bupati sekaligus menyerap aspirasi dan keluhan masyarakat. (FARIZAN/B-2)

Berita Terbaru