Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakil Rakyat Minta Pemkab Seruyan Perhatikan Jalan Rantau Pulut-Tumbang Manjul

  • 15 Maret 2019 - 20:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang- Kondisi ruas jalan Rantau Pulut menuju Tumbang Manjul, Kecamatan Seruyan Hulu, Kabupaten Seruyan, butuh perhatian pemerintah.

Hal ini disampaikan anggota DPRD Seruyan Atinita, Jumat (15/3/2019). Ia menuturkan, kondisi jalan dari Rantau Pulut ke Tumbang Manjul sangat memprihatikan, terutama saat musim hujan.

"Kondisi jalan di sana jika musin hujan seperti sekarang ini jadi kubangan lumpur. Tentu hal ini sangat menyulitkan dan bersusah payah untuk melewatinya" ujar dia.

Saking butuknya kondisi jalan, tidak jarang kendaraan roda dua dan empat terjebak dikubangan lumpur sampai tidak bisa berjalan.

Dikatakannya, saat ini Pemerintah Kabupaten Seruyan sedang gecar membangun infrastruktur jalan. Dirinya selaku wakil rakyat mendukung penuh program itu dan berharap terealisasi hingga ke daerah pelosok.

"Kami mendukung penuh program Pemerintah Kabupaten Seruyan untuk terus melakukan pembangunan infrastruktur jalan. Kami juga berharap pembangunan infrastruktur tersebut dapat  menjangkau ke pelosok Kabupaten Seruyan," tuturnya. (FARIZAN/B-3)

Berita Terbaru