Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sambut Hari Bhakti Pemasyarakatan, Lapas Narkotika Kasongan Adakan Penghijauan

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 22 Maret 2019 - 18:56 WIB

BORNEONEWS, Kasongan- Menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-55, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas III Kasongan, menggelar penanaman pohon dan penghijauan.

Ada 120 bibit pohon yang ditanam. Semuanya merupakan sumbangan dari Balai Pengelolaan Aliran Sungai dan Hutan Lindung Kalteng.

"Dari 120 bibit tersebut sebanyak 20 bibit pohon di tanam pada sisi kanan halaman Lapas. Sisanya akan ditanam pada area lain di sekitar Lapas," ujar Kakanwil Kemenkumham Kalteng Juliasman Purba, Jumat (22/3/2019).

Ia menyebut, sumber daya hutan, lingkungan hidup, serta ruang terbuka hijau, sangat dibutuhkan manusia untuk menghindari bertambah rusaknya ekosistem. Sebab akan berdampak pada punahnya rantai kehidupan.

Setelah semua rangkaian kegiatan penghijauan dan penanaman selesai, digelar acara ramah tamah di halaman depan Lapas dengan diiringi alunan musik.

Penghijauan dan penanaman 120 pohon tersebut diikuti perwakilan dari Pengadilan Negeri Katingan, perwakilan kepala kantor Perwira Penghubung Katingan, kepala Divisi Pemasyarakatan Kalteng, kepala Divisi Imigrasi, serta para Kepala UPT Lapas di Kalimantan Tengah. (GAZALI/B-3)

Berita Terbaru