Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Morowali Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Pendidikan Kapuas terus Upayakan Tambah Ruang Kelas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 24 Maret 2019 - 16:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas terus mengupayakan jumlah dan kualitas ruang kelas.

"Program pembangunan sekolah maupun rehab akan terus berlanjut guna meningkatkan kualitas pendidikan di daerah. Ruang kelas yang nyaman akan membuat siswa fokus dan berkonsentrasi pada proses belajar mengajar saja, tanpa memikirkan hal-hal lain yang berkaitan dengan kondisi ruang kelas," ucap Ilham, Minggu (24/3/2019).

Menurut Ilham apabila ruang kelas yang buruk seperti atap bocor jika hujan, kayunya banyak yang lapuk dan mudah runtuh, tembok warna kusam dan kotor, tentu akan menimbulkan ketidaknyamanan dan rasa was-was terus menerus bagi siswa, sehingga berpengaruh negatif terhadap proses belajar mengajar siswa.

"untuk itu kita terus berupaya maksimal meningkatkan pembangunan dan kualitas sekolah di Kabupaten Kapuas," katanya.

Upaya ini dilakukan sambungnya, tentu memiliki tujuan akhir yaitu memacu siswa untuk berprestasi lebih maksimal. 

"Kalau kita berbicara jumlah sekolah di Kabupaten Kapuas tentu masih cukup banyak yang perlu dibangun dan direhab. Dengan keterbatasan dana kita, maka pembangunan maupun rehap ini kita lakukan secara bertahap," ucapnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru