Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumenep Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Kapuas Tingkatkan Sinergitas Melalui Nonton Bareng

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 26 Maret 2019 - 05:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Jajaran Polres Kapuas menggelar kegiatan nonton film bareng "Pohon Terkenal" bersama unsur FKPD Kabupaten Kapuas, di Palma Palangka Raya, Senin (25/3/2019) malam.

Film yang menceritakan suasana pendidikan di Akademi Kepolisian (Akpol) itu disaksikan Kapolres Kapuas AKBP Tejo Yuantoro, Kepala Kejari Kapuas Komaidi, Asisten I Setda Kapuas Hidayatullah, serta Perwakilan Kodim 1011/KLK.

Kemudian turut dihadiri, PJU Polres, Bhayangkari, anggota Polres Kapuas, organisasi masyarakat, organisasi kepemudaan, dan lainnya.

Kapolres Kapuas AKBP Tejo Yuantoro mengatakan kegiatan tersebut salah satunya bertujuan untuk meningkatkan sinergitas antar stakeholder, dalam rangka menunjang pelaksanaan tugas.

"Harapannya ini semakin meningkatkan kebersamaan dengan stakeholder terkait di Kabupaten Kapuas melalui nonton film bareng Pohon Terkenal malam ini," kata AKBP Tejo Yuantoro.

Sementara itu, Kepala Kejari Kapuas Komaidi memberikan apresiasinya terhadap kegiatan tersebut, dan diharapkan semakin meningkatkan kebersamaan dan sinergitas dalam membangun Kabupaten Kapuas ke depan.

"Kami mengucapkan terima kasih atas terlaksananya kegiatan nonton bareng tersebut. Karena ini momen yang langka," kata Komaidi. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru