Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kepulauan Anambas Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sosialiasi Pengarusataan Gender Tingkatkan Kapasitas Aparatur 

  • Oleh Norhasanah
  • 26 Maret 2019 - 11:16 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Tujuan dilaksanakannya sosialiasi Pengarusutamaan Gender (PUG) melalui perencanaan dan Penganggaran Responsif Gender (PPRG) untuk meningkatkan kapasitas aparatur di pemeritahan Kabupaten Sukamara.

"Tujuan dilaksanakannya sosialiasi ini untuk memberikan pemahaman kepada peserta tentang pengarusutamaan gender dalam program pembangunan dan kompetensi para perencana SOPD dalam menyusun PPRG," kata Plt Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat Desa, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DinsosPMDPP-PA) Sukamara Harapan Wahai, Selasa (26/3/2019)

Wahai melanjutkan, hal tersebut sebagai upaya dalam meningkatkan kapasitas aparatur pemerintah kabupaten dalam perencanaan dan penggaran yang responsif gender.

"Dasar pelaksanaan kegiatan ini adanya Inpres  nomor 9 tahun 2000 tentang pengarusutamaan gender dalam pembangunan nasional, dan juga peraturan menteri dalam negeri tentang pedoman UMU pelaksanaan PUG didaerahnya," terangnya.

Wahai menambahkan, kegiatan yang digelar di Balai Pelatihan Guru (BPG) diikuti sebanyak 124 peserta yang terdiri dari Kepala SOPD dan kasubag perencanaan sebanyak 50 orang, camat dan kasubag perencanaan sebanyak 10 orang dan kepala desa dan lurah sebanyak 64 orang.

"Narasumber kegiatan sosialiasi ini diisi dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak," imbuhnya. (NORHASANAH/B-5)


TAGS:

Berita Terbaru