Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Gresik Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kobar Resmikan Pasar Palagan Sari

  • Oleh Andreansyah
  • 27 Maret 2019 - 12:46 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Bupati Kotawaringin Barat (Kobar)  Hj Nurhidayah meresmikan Pasar Palagan Sari, Rabu (9/1/2019). Pada peresmian ini, Nurhidayah berharap masyarakat dapat memanfaatkannya dengan baik.

“Saya minta apa yang diberikan ini ada asas manfaat bagi masyarakat. Fasilitas dan sarana yang telah diberikan seperti pasar dapat memberi kenyamanan dan kesejahteraan masyakarat sekitarnya,” ungkapnya.

Lanjutnya, bangunan Pasar Palagan Sari tersebut menyediakan fasilitas 31 Kios dan 71 lapak yang telah disiapkan untuk para pedagang. 

Bupati Kobar Nurhidayah juga mengajak masyarakat untuk bersama - sama menjaga fasilitas Pasar Palagan Sari agar masyarakat bisa bekerja sama dengan pemerintah untuk menjaga fasilitas Pasar Palagan sari. 

Bupati Hj Nurhidayah berharap khususnya para pedagang untuk bisa menjaga aset fasilitas pasar dan juga kebersihan lingkungan karena selama ini sampah menjadi perhatian pemerintah untuk kemajuan sektor pariwisata. 

"Khususnya untuk para pedagang untuk selalu menjaga kebersihan karena kalau kita ingin promosi pariwisata, kita harus menjaga kebersihan," pungkasnya. (Andre/B-2) 


TAGS:

Berita Terbaru