Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelaksanaan UNBK di SMKN 1 Kapuas Berjalan Lancar Hingga Hari Ketiga

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 27 Maret 2019 - 13:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMK Negeri 1 Kapuas sampai dengan hari ketiga ini dapat berjalan dengan lancar dengan diikuti 327 siswa kelas XII.

Kepala SMKN 1 Kapuas During menjelaskan, peserta UNBK terdiri dari lima kompetensi atau jurusan, yaitu administrasi perkantoran, akuntansi, perbankan, multimedia, dan pemasaran.

"Sampai hari ini, tidak ada gangguan dalam pelaksanaannya dan lancar. Sebelumnya juga sudah dilaksanakan simulasi-simulasi agar peserta siap," ucap During kepada wartawan, Rabu (27/3/2019).

During menjelaskan, agar tidak terjadi gangguan teknis pelaksanaan pihaknya sudah berkoordinasi dan penyedia jaringan internet sehingga UNBK yang dilaksanakan sejak 25 Maret itu sampai dengan hari ini berjalan dengan lancar.

"Pihak Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng pun juga sudah menyurati PLN dan Telkom agar bisa mendukung pelaksanaan UNBK secara maksimal, artinya tidak ada gangguan," katanya.

Selain itu, dia juga menjelaskan jadwal UNBK itu pada hari pertama dimulai dengan ujian mata pelajaran Bahasa Indonesia, kemudian Matematika dan hari ketiga Bahasa Inggris.

"Nah untuk besok itu hari terakhir UNBK dengan materi soal teori kejuruan masing-masing kompetensi atau jurusan," ucapnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-2)

Berita Terbaru