Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Minahasa Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Sukamara Dukung Penuh Program PKK

  • Oleh Norhasanah
  • 02 April 2019 - 23:52 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara mendukung penuh dari program yang dilaksanakan oleh Tim Penggerak PKK.

"Terkait dari program dari PKK, kami sangat mendukung sepenuhnya," ucap Bupati Sukamara Windu Subagio, Selasa (2/4/2019).

Program yang dilaksankan oleh Pembina Kesejahteraan Keluarga (PKK) juga selaras dengan misi ke empat Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Sukamara 2018-2023.

"Yaitu mendorong kemandirian ekonomi berbasis sumberdaya alam lokal seperti pertanian, perikanan, industri dan pariwisata dengan memperhatikan kualitas lingkungan hidup," tuturnya.

Misi tersebut untuk meningkatkan kesempatan kerja, meningaktan kewirausahaan yang kraktif dan produktif, mewujudkan ketahanan pangan yang terjangkau, memadai, berkualitas, dan berkelanjutan.

"Serta mendorong terciptanya kesejahteraan dan keadilan sosial ekonomi masyarakat," ucapnya. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru