Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lingga Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tiga Desa di Pulang Pisau Raih Prestasi di Tingkat Provinsi 

  • Oleh James Donny
  • 04 April 2019 - 18:20 WIB

BORNEONEWS,  Pulang Pisau-Sebanyak tiga desa di Kabupaten Pulang Pisau menuai prestasi pada lomba tingkat provinsi Kalimantan Tengah. 

Masing-masing desa tersebut yakni Desa Gandang Barat Kecamatan Maliku sebagai juara 2 lomba gotong royong, Desa Kanamit Barat Kecamatan Maliku sebagai juara 2 lomba UP2K dan Desa Talio Muara Kecamatan Pandih Baru sebagai juara harapan 3 lomba pasar desa. 

Penghargaan untuk tiga desa tersebut diserahkan Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran pada acara bulan bhakti gotong royong masyarakat (BBGRM) di Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kamis (4/4/2019).

Turut mendampingi tiga desa tersebut dalam menghadiri hari BBGRM itu,  Asisten I Bidang Pemerintah dan Kesra Sekretariat Daerah Pulang Pisau Susilo I Tamin,  Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Pulang Pisau M Syaripul Pasaribu, dan Camat Maliku Sukarja. 

Kepala DPMD M Syaripul Pasaribu mengharapkan keberhasilan tiga desa ini dapat memotivasi desa-desa lainnya yang ada di Kabupaten Pulang Pisau untuk meraih prestasi dalam lomba-lomba untuk desa.(JAMES DONNY) 

Berita Terbaru