Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Karimun Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kalawa Atei Hanya Sanggup Tampung 60 Pasien Lagi

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 06 April 2019 - 10:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Siap tampung calon legislative (Caleg) yang mengalami gangguan kejiwaan usai pemilu, Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Kalawa Atei Kalimantan Tengah (Kalteng) masih memiliki kapasitas 60 orang.

Kemampuan ini ditunjang dari kapasitas 50 tempat tidur khusus untuk pasien yang mengalami gangguan kejiwaan.

Kemudian ditunjang lagi dengan ketersediaan 10 ruang kamar yang memiliki kelas dan unit berbeda beda yang juga bisa digunakan untuk menampung pasien. 

“Jadi jika ditotal kapasitas RSJ Kalawa Atei bisa menampung sekitar 60 pasien,” tutur Plt Direktur RSJ Kalawa Atei Suyuti Syamsul, Sabtu (6/4/2019).

Ia mengatakan, meski nantinya kemungkinan jumlah pasien meningkat dari Caleg. Pihaknya tidak sama sekali menyediakan tempat khusus.

“Calegpun akan diperlakukan sama seperti pasien lainnya,” tandasnya. (HERMAWAN DP/B-2)

Berita Terbaru