Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tana Tidung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Program Usulan Unggulan Pemko di Musrenbang RKPD Kalteng

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 08 April 2019 - 14:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya mengikuti kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Pemerintah Provinsi Kalteng, Senin (8/4/2019). 

Dalam kegiatan ini, Pemko Palangka Raya mengusulkan tiga poin penting program tambahan pembangunan kawasan ‘Kota Cantik’. 

Yakni terkait tata ruang kota dan juga provinsi, kemudian penguatan infrastruktur, serta wacana penguatan perekonomian.

“Fokus kami di musrenbang ini ada tiga sektor utama, mulai dari tata ruang, infrastruktur, dan pengembangan ekonomi,” kata Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin usai musrenbang di Aula Bapeddalitbang Kalteng.

Dia mengatakan, jika ditotal jumlah program usulan dari pemko ini ada sekitar 20 - 30 item. Semua mengacu pada program prioritas pembangunan kota.

“Jumlah itemnya ada sekitar 20 - 30 an. Tapi intinya fokus di tiga sektor tadi,” ucapnya.

Wali Kota Palangka Raya berharap melalui peran serta pemerintah provinsi, Kota Palangka Raya kedepannya bisa lebih berkembang dan menjadi ibukota yang mumpuni dan kompeten. (HERMAWAN DP/B-11)

Berita Terbaru