Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sukoharjo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kunjungi BPPRD Kapuas, Wakil Bupati Ingatkan Tertib Administrasi

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 10 April 2019 - 11:06 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Wakil Bupati Kapuas, Nafiah Ibnor melakukan kunjungan kerja ke Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) di Jalan Tambun Bungai, Kuala Kapuas, Rabu (10/4/2019).

Dalam kunjungannya Wakil Bupati didampingi Plt Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kapuas, Suwarno Muriyat, dan Kepala Bagian Pemerintahan Setda Kapuas, Ferry Noah.

Kedatangan Wakil Bupati disambut oleh Kepala BPPRD Kapuas Andreas Nuah beserta jajaran.

Dalam kunjungannya itu, Nafiah Ibnor kembali mengingatkan kepada seluruh pegawai agar tertib administrasi dalam melakukan pekerjaan.

“Administrasi dan data harus lebih tertib, untuk melihat sasaran dan kinerja kita, terutama di BPPRD ini terkait dengan pendapatan daerah," kata Nafiah.

Menurut Nafiah dengan perencanaan yang mantap, maka pelaksanaan tanggungjawab dan tugas yang baik serta loyalitas dalam bekerja, akan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), baik pendapatan retribusi dan pengelolaan pajak.

"Sehingga dengan hasil pajak ini akan meningkatkan pembangunan daerah dan masyarakat lebih sejahtera,” tuturnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru