Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bolmong Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Selepas Kapal Wisata, Giliran Guest House Taman Nasional Sebangau Diresmikan

  • Oleh Budi Yulianto
  • 11 April 2019 - 19:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya- Selain kapal wisata bantuan dari Badan Restorasi Gambut (BRG), guest house yang berada di Punggualas, kawasan Taman Nasional (TN) Sebangau, Desa Karuing, Kecamatan Kamipang, Kabupaten Katingan, juga diresmikan, Kamis (11/4/2019).

Peresmian dilakukan oleh Bupati Katingan Sakariyas dan Kepala BRG RI Nazir Foead. Ditandai dengan pemotongan pita menuju guest house berikut menarik papan plang bertuliskan bantuan Badan Restorasi Gambut Guest House Talali.

Sebelumnya, mereka lebih dulu menjalani prosesi adat potong pantan. Yaitu dilakukan secara bergantian oleh Sakariyas, Nazir, Staf Ahli Gubenur Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Yuas Elco, Kepala Taman Nasional Sebangau Andi Muhammad Khadafi, Deputi Konstruksi Operasi dan Pemeliharaan BRG, Alue Dohong.

Setelah peresmian, mereka menyempatkan untuk mengecek kondisi goes house tersebut. 

Setelah selesai, rombongan bergerak menuju Pusat Informasi Riset dan Pariwisata Alam (PIRPA) Punggualas.

Di situ, dilakukan penandatangan Surat Perjanjian Kerjasama Swakelola (SPKS) Pemberian Bantuan Paket Revitalisasi Ekonomi (penambahan) Guest House dan Kapal Wisata tahun 2019. (BUDI YULIANTO/B-3)

Berita Terbaru