Aplikasi Pilgub (Pemilihan Gubernur) Propinsi Kepulauan Riau Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perbanyak Caleg Perempuan, Strategi Nasdem untuk Mendulang Suara di Kalteng

  • Oleh Rokim
  • 12 April 2019 - 17:42 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Di pemilu 17 April 2019 ini keterwakilan calon anggota legislatif (caleg) dari kaum perempuan di Provinsi Kalimantan Tengah yang paling banyak adalah dari Partai Nasional Demokrat (Nadsem).

Jumlahnya mencapai 45 persen, sedangkan aturannya minimal cuma 30 persen, tapi Partai Nasdem mampu 'menaruh' kandidat caleg perempuan untuk dipilih di pemilu DPRD kabupaten dan kota, termasuk provinsi.

Ketua DPW Partai Nasdem Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh mengharapkan dengan diperbanyaknya caleg perempuan ini bisa mendongkrak perolehan suara dari kaum perempuan. Ia menyebut menjadi pemimpin di parlemen dari kaum perempuan adalah sah-sah saja.

"Kesetaraan dalam profesi itu boleh, tapi pemimpin tetap laki-laki," ucap Faridawaty saat memberikan sambutan diacara 'Perempuan Dalam Parlemen Dalam Pandangan Islam' di kantor DPW Nasdem Kalteng di Jalan Adonis Samad, Jumat (12/4/2019) sore.

Dalam acara ini DPW Nasdem Kalteng menghadirkan penceramah KH Abdurrohim Al Muchsin. Acara ini banyak dihadiri oleh kaum ibu-ibu dari berbagai organisasi perempuan. (ROKIM/B-6)

Berita Terbaru