Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bone Bolango Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Kotim Bantu Proses Pemakaman Anggota PWI Kotim

  • 13 April 2019 - 13:02 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Polres Kotawaringin Timur (Kotim) bantu proses pemakaman Anang Bahriansyah, salah seorang anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).

Terlihat Kapolres Kotim AKBP Mohammad Rommel beserta jajaran bertandang ke rumah duka yang berada di Jalan HM Arsyad, Kecamatan MB Ketapang, depan RSUD dr Murjani Sampit.

Jasad wartawan senior di Bumi Habaring Hurung itu dikebumikan di kuburan muslimin yang berada di Jalan Pangeran Antasari, Kelurahan MB Hilir. Setelah dimandikan dan dikafani, jasad almarhum dibawa menggunakan mobil ambulans Satlantas Polres Kotim. Proses pemakaman berlangsung lancar.

"Kami seluruh anggota Polres Kotim turut berbela sungkawa atas meninggalnya salah seorang anggota PWI Kotim. Ini sebagai bentuk kepedulian Polres Kotim kepada masyarakat. Membantu warga yang berduka melalui program Saudara. Apalagi PWI Kotim ini mitra Polres dalam berbagai hal dan kegiatan," kata Kapolres Kotim AKBP Mohammad Rommel, Sabtu (13/4/2019).

Polisi berpangkat dua melati emas ini meminta kepada pihak keluarga dan seluruh kerabat dapat mengikhlaskan kepergian almarhum dengan cara berkuat hati dan memperbanyak doa untuk almarhum.

"Semoga almarhum meninggal dalam kondisi khusnul khotimah dan diberikan tempat yang layak di sisi Tuhan Yang Mahaesa. Untuk keluarga yang ditinggalkan semoga dapat mengikhlaskan kepergian almarhum," sebut Kapolres Kotim. (ACHMAD SYIHABUDDIN/B-2)

Berita Terbaru