Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Buton Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Pendidikan Kapuas Telah Evaluasi UNBK Paket C PKBM Betang Harapan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 14 April 2019 - 16:02 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas melalui Bidang Pendidikan Non Formal dan Informal (PNFI), Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Dikmas melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Paket C.

Monev salah satunya dilaksanakan pada Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Betang Harapan, Kecamatan Kapuas Hulu.

Kasi Kurikulum dan Penilaian Dinas Pendidikan Kapuas, Marce, mengatakan, dalam kegiatan pihaknya memantau proses pelaksanaan ujian berbasis komputer, untuk memastikan kelancarannya.

“PKBM Betang Harapan telah memberikan layanan yang maksimal terhadap masyarakat dan membantu menjalankan program pemerintah dalam menyukseskan pendidikan menuju masyarakat cerdas dan mandiri,” kata Marce, Minggu (14/4/2019).

Marce menuturkan pelaksanaan UNBK Paket C digelar sejak 12 - 16 April 2019, dan diikuti sebanyak 91 peserta. Terdiri dari 45 laki-laki dan 46 perempuan.

“Pelaksanaan UNBK Paket C PKBM Betang Harapan berjalan lancar dan peserta sangat antusias mengikutinya. Untuk itu saya berharap kepada masyarakat tidak memandang sebelah mata terhadap pendidikan non formal,” pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru