Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ratusan Peserta Ikuti Rapat Koordinasi ADD dan DD

  • Oleh Uriutu
  • 15 April 2019 - 17:20 WIB

BORNEONEWS, Buntok - Sebanyak 258 peserta mengikuti rapat koordinasi Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD), yang diselenggarakan Dinas Sosial Pemerintahan dan Desa (DSPM) Barito Selatan, Senin (15/4/2019).

Adapun peserta itu, dari unsur kecamatan, kepolisian sektor, pendamping P3MD, kepala desa, dan badan permusyawaratan desa.

Sekretaris DSPM Barsel, Haitami mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai sarana sosialisasi bagi desa tentang penyelenggaraan kegiatan pemdes dan pengelolaan keuangan.

“Kegiatan ini juga sebagai sarana penyampaian informasi bagi desa terkait pedoman pembinaan pengawasan dan pendampingan pengelolaan ADD serta DD dari penegak hukum maupun Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP),” kata Haitami.

Adapun narasumbernya yakni dari Kejaksaan Negeri Barsel, Aparat Pengawas Internal Pemerintah Barsel, dan Kepolisian Resor (Polres) Barsel.

Kegiatan tersebut dibuka Bupati Barsel, Eddy Raya Samsuri yang didampingi wakilnya, Satya Titiek Atyani Djoedir. (URIUTU DJAPER/B-11)

Berita Terbaru