Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wali Kota Kembali Tekankan Netralitas ASN

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 16 April 2019 - 15:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pentingnya netralitas ASN di Pemilu Serentak 2019, kembali ditekankan Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin.

"Aparatur Sipil Negara (ASN), harus menjunjing aturan undang-undang dengan bersikap netral, walaupun memiliki hak pilih," kata Fairid Nafarin, Selasa (16/4/2019).

Fairid Naparin yakin seluruh kalangan bisa memberikan peran aktif untuk bisa melancarkan proses pemilu serentak.

Terutama membantu kepolisian maupun TNI di daerah masing-masing. Baik terkait pendistribusian surat suara, pemantauan dan hal-hal lain terkait peseta demokrasi tersebut.

Dia juga meminta seluruh camat dan lurah se Kota Palangkaraya untuk mendukung penuh kelancaran pemilu.

”Seluruh lurah dan camat mendukung kesuksesan pemilu. Tetapi tetap harus netral, tidak terlibat politik praktis,” kata Fairid Naparin. (HERMAWAN DP/B-11)

Berita Terbaru