Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

2.104 Peserta Didik SMP/MTs Seluruh Gunung Mas akan Ikuti UNBK dan UNKP

  • Oleh Magang 1
  • 18 April 2019 - 18:52 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Sebanyak 2.104 peserta didik Sekolah Menengah Pertama (SMP)/Madrasah Tsanawiyah (MTs) di Kabupaten Gunung Mas akan mengikuti ujian nasional, baik itu berbasis komputer (UNBK) maupun kertas dan pensil (UNKP).

"Ke-2.104 peserta didik yang mengikuti ujian itu dengan rincian 626 peserta didik mengikuti UNKP dan 1.478 peserta didik mengikuti UNBK," ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Gunung Mas, M Rusdi, Kamis (18/4/2019).

Dari 626 peserta didik yang mengikuti UNKP, 335 peserta didik berjenis kelamin laki-laki dan 291 berjenis kelamin perempuan. 

Sedangkan dari 1.478 peserta didik yang mengikuti UNBK, 718 peserta didik berjenis kelamin laki-laki dan 760 berjenis kelamin perempuan.

Sekolah dengan peserta didik paling banyak dalam pelaksanaan UN adalah SMPN 1 Kurun yang dengan jumlah 215 peserta didik, disusul SMPN 1 Tewah dengan 136 peserta didik, dan SMPN 1 Manuhing dengan jumlah 103 peserta didik.

"Saya harap peserta didik kita di Kabupaten Gunung Mas siap menghadapi UN dan menggunakan waktu luangnya untuk belajar," tukasnya. (MAGANG 1/B-6)

Berita Terbaru