Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Boven Digoel Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kafilah Barito Utara Ikuti Delapan Cabang Lomba di STQ Kalimantan Tengah

  • Oleh Ramadani
  • 22 April 2019 - 19:56 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Kafilah Kabupaten Barito Utara akan mengikuti delapan cabang lomba pada Seleksi Tilawatil Quran (STQ) ke XXII tingkat Provinsi Kalimantan Tengah tahun 2019 di Palangka Raya.

Pimpinan Kafilah Barito Utara, Aspul Anwar mengatakan, delapan cabang tersebut yakni tartil, tilawah, qiraat sab’ah, tahfidz, fahm Alquran, syarh Al Quran, Khat, dan makalah Alquran.

Aspul Anwar menambahkan, kafilah Kabupaten Barito Utara berjumlah 100 orang. Terdiri dari 39 peserta lomba, 20 orang pembina atau pendamping, dan 41 orang pengurus LPTQ, tim kesehatan, hingga pengamanan.

“Untuk biaya kafilah dan kegiatan selama mengikuti STQ Kalteng ini dibebankan pada bantuan dana hibah dari Pemkab Barito Utara tahun anggaran 2019 melalui LPTQ Kabupaten Barito Utara, dan sumber lain yang sah serta tidak mengikat,” jelasnya.

Dia mengharapkan, pada kegiatan STQ ke XXII tingkat Provinsi Kalimantan Tengah 2019 ini, kafilah Kabupaten Barito Utara bisa meraih juara umum.

“Kami berupaya maksimal untuk menjadi juara dalam STQ ke XXII tingkat Provinsi Kalteng tahun ini,” pungkasnya. (RAMADHANI/B-11)

Berita Terbaru