Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sleman Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Akankah Tren Penguatan Harga CPO Berlanjut? 

  • Oleh Nedelya Ramadhani
  • 23 April 2019 - 11:56 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Penutupan perdagangan akhir pekan lalu di bursa komoditas Malaysia ditandai dengan menguatnya harga minyak sawit mentah (CPO), rebound dari sehari sebelumnya yang merosot cukup tajam.

Akhir pekan lalu, di Bursa Malaysia Derivatives Exchange harga CPO berjangka ditutup menguat 0,32% di posisi US$2.190/ton.

Selama sepekan lalu, harga CPO mencatatkan penguatan mingguan sebesar 1,3%.

Adapun ekspor minyak sawit Malaysia periode 1-15 April diprediksi meningkat di kisaran 1,5%-6,7%, demikian data dari AmSpec Agri Malaysia, Intertek Testing Services, dan Societe Generale de Survillance.

Dengan begitu, para pelaku pasar tetap optimistis permintaan bisa meningkat pada periode Mei.

Apalagi harga minyak kedelai di bursa Chicago juga menguat, yang membuat harga CPO ikut terkerek naik. Pasalnya, kedua produk ini saling bersaing di pasar minyak nabati global.

Sentimen positif lainnya adalah melemahnya nilai tukar ringgit Malaysia, yang membuat harga CPO lebih murah bagi pemegang mata uang lain.

Namun demikian, volume ekspor minyak sawit Malaysia periode 1-20 April yang lebih rendah dari periode Maret, direspons negatif oleh pelaku pasar. Untuk itu, perlu diwaspadai pergerakan harga CPO awal pekan ini akan tertahan.  

Kondisi itu berpotensi meningkatkan kekhawatiran terjadinya peningkatan stok. (NEDELYA RAMADHANI/m)

Berita Terbaru