Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Seruyan Desak Realisasi Pembangunan Infrastruktur

  • 24 April 2019 - 18:26 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan mendesak pihak eksekutif segera merealisasikan pembangunan sejumlah infrastruktur khususnya di Daerah Pemilihan II (Dapil II) seperti Asam Baru, Kecamatan Danau Seluluk, Kabuoaten Seruyan.

Hal ini diungkapkan salah satu anggota DPRD Seruyan M Aswin. Menurutnya, pembangunan infrastruktur tersebut merupakan aspirasi dan keinginan dari masyarakat ketika melakukan reses beberapa waktu lalu.

"Sebenarnya ini merupakan keinginan warga sekitar dan hal ini merupakan tugas kami di DPRD untuk memperjuangkannya" katanya, Rabu (24/4/2019).

Salah satu dari aspirasi masyarakat tersebut adalah perbaikan dan pengaspalan jalan desa, pembangunan jalan menuju  Puskesmas induk yang ada di RT 09, pembangunan jalan dari eks Tanjung lingga menuju Sungai Segintung dan lain lain.

"Mereka banyak yang mengusulkan perbaikan dan pembukaan jalan baru serta masih banyak usulan lainnya yang berkaitan dengan infrastruktur jalan," tambahnya. (FARIZAN/B-2)

Berita Terbaru