Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sukabumi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Sosial Kalimantan Tengah Cepat Tanggap Sikapi Banjir di Katingan dan Gunung Mas

  • Oleh Budi Yulianto
  • 29 April 2019 - 09:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Tengah cepat tanggap menyikapi banjir yang terjadi disejumlah titik daerah di Kabupaten Katingan dan Gunung Mas.

"Tim sudah memantau dan siaga. Untuk logistik siap," kata Kepala Dinas Sosial Kalteng, Suhaemi, Minggu 28 April 2019.

Logistik penanggulangan bencana sudah dikirimkan dinas sosial provinsi sebagai bufferstock penanggulangan bencana di gudang logistik Dinas Sosial Kabupaten Katingan dan Gunung Mas.

Logistik berupa lauk pauk, beras, kasur, selimut dan lain sebagainya. Tenda pengungsian juga didirikan.

Bantuan yang dikendalikan dinas provinsi itu merupakan bantuan tanggap darurat untuk masyarakat yang membutuhkan.

Sementara itu perumahan warga sudah digenangi air hingga sebagiannya ada yang mencapai separuh pintu rumah. Untuk kedalaman halaman ada yang mencapai sedada orang dewasa. (BUDI YULIANTO/B-6)

Berita Terbaru