Aplikasi Pilgub (Pemilihan Gubernur) Propinsi Sulawesi Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Kalimantan Tengah Pimpin Upacara Tiga Kejadian Penting Hari Nasional

  • Oleh Budi Yulianto
  • 02 Mei 2019 - 09:56 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran memimpin upacara peringatan tiga kejadian penting hari nasional, Kamis 2 Mei 2019.

Ketiga upacara itu adalah peringatan Hari Otonomi Daerah ke-23, Hari Pendidikan Nasional, dan Hari Kebangkitan Nasional tingkat Provinsi Kalimantan Tengah.

Temanya adalah “Dengan semangat otonomi daerah, hari pendidikan nasional dan hari kebangkitan nasional kita tingkatkan persatuan dan kesatuan untuk membangun generasi yang berkarakter dan berbudaya dalam mewujudkan Kalteng Berkah".

"Semoga peringatan tiga kejadian penting dalam sejarah pembangunan bangsa dan negara Indonesia ini akan menambah motivasi dan semangat kita untuk terus berjuang meningkatkan pengabdian kita masing-masing dalam membangun bangsa dan negara di semua sektor kehidupan," kata gubernur dalam sambutannya.

"Hal itu untuk mencapai masyarakat yang sejahtera, adil dan makmur dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan berdasarkan Pancasila dan UUD 1945," imbuhnya.

Upacara peringatan tersebut dihadiri para pejabat pemerintah dan instansi terkait lainnya. Pada kesempatan itu juga diwarnai dengan tari-tarian adat daerah Kalteng. (BUDI YULIANTO/B-6/Adv)

Berita Terbaru