Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Konawe Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakil Wali Kota Ucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional

  • Oleh Testi Priscilla
  • 03 Mei 2019 - 15:06 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya- Wakil Wali Kota Palangka Raya Umi Mastikah mengucapkan selamat Hari Pendidikan Nasional yang diperingati setiap tanggal 2 Mei.

"Kami kemarin sudah melaksanakan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional sekaligus Hari Otonomi Daerah, Pemerintah Kota Palangka Raya mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional pada 2 Mei 2019," kata Umi Mastikah kepada Borneonews, Jumat, 3 Mei 2019.

Seiring dengan momen itu Umi Mastikah mengajak semua elemen untuk memperkuat sinergi dalam pembangunan khususnya di bidang pendidikan.

"Mari kita terus bersinergi di dalam pembangunan di bidang pendidikan," ajak Umi lagi.

Wakil Wali Kota mengatakan, penguatan pembangunan bidang pendidikan sesuai dengan visi misi Wali Kota Palangka Raya yaitu smart society dan smart economy.

"Itu tidak lepas dari pendidikan masyarakat cerdas, maka kita sangat perlu untuk inovatif, terutama itu," tegasnya. (TESTI PRISCILLA/B-3)

Berita Terbaru