Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Nabire Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PDAM Tirta Arut Harus Tingkatkan Kualitas dan Pelayanan

  • Oleh Andreansyah
  • 04 Mei 2019 - 15:26 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - PDAM Tirta Arut Kabupaten Kotawaringin Barat harus meningkatkan kualitas dan mengembangkan pelayanan hingga ke desa, sehingga masyarakat desa bisa menikmati air bersih.

Wakil Ketua II DPRD Kotawaringin Barat, Mulyadin mengatakan saat ini masih banyak masyarakat yang belum bisa menikmati air bersih, terutama di desa.

"Air sebagai sumber kehidupan sehingga ketersediaan air yang bersih sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Untuk itu pemerintah berupaya agar semua masyarakat dapat menikmati air yang bersih," Kata Mulyadin, Sabtu, 4 Mei 2019. 

Lanjutnya, saat ini tantangan bagi PDAM Tirta Arut harus bisa menyalurkan air bersih hingga ke desa.

Karena saat ini banyak masyarakat desa yang masih mengandalkan air sungai, terutama bagi masyarakat yang ada di bantaran sungai. 

Mulyadin mengapresiasi atas penghargaan yang telah diraih PDAM Tirta Arut .dDngan adanya penghargaan itu ada nilai lebih bagi PDAM Tirta Arut. (ANDRE/B-6)

Berita Terbaru