Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pemalang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kapuas: Jadikan Ramadan Momentum Perkuat Tali Silaturahmi dan Keimanan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 08 Mei 2019 - 13:46 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Kegiatan Safari Ramadan di jajaran Pemerintah Kabupaten Kapuas tahun 1440 H sekaligus buka puasa bersama telah dimulai di rumah jabatan Bupati Kapuas.

Adapun tema safari Ramadan tahun ini adalah 'mari dengan keimanan dan ketaqwaan serta kebersamaan dalam membangun Kabupaten Kapuas yang lebih maju'.

Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat Kapuas karena tetap menjaga erat silaturahmi terhadap sesama walaupun berbeda-beda.

“Mari kita bina kekeluargaan dan silaturahmi kita terhadap sesama dalam momentum bulan suci Ramadan ini,” ucap Ben, Rabu, 8 Mei 2019.

Dia berharap kesejukkan di bulan ramadan ini dapat semakin membawa kemajuan dan perkembangan bagi daerah, sehingga masyarakatnya semakin sejahtera lagi.

Sementara itu Ketua Panitia Safari Ramadan Junaidi menyampaikan kegiatan safari tahun ini akan dibagi menjadi dua tim, yaitu tim bupati dan tim wakil bupati beserta jajaran.

Adapun dalam safari Ramadan ini akan berlokasi di 9 kecamatan. "Sedangkan untuk penceramah selama kegiatan safari ramadan adalah dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kapuas," tukasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru