Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Uang Puluhan Juta dan Laptop di Mobil Dicuri Saat Ditinggal Salat

  • 08 Mei 2019 - 16:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Aksi pencurian di dalam mobil kembali terjadi di Sampit, Kotawaringin Timur. Uang senilai puluhan juta rupiah dan satu unit laptop raib saat ditinggal sang sopir untuk salat.

"Saat itu kami dalam perjalanan pulang. Saat di jalan terdengar suara adzan. Kami pun langsung berhenti. Mobil diparkir di halaman mini market, kami salat di masjid di RSUD dr Murjani," kata Tohir saat berada di Polres Kotim untuk melapor, Rabu, 8 mei 2019.

Setelah selesai salat, Tohir dan rekannya kembali ke mobil milik yayasan pondok pesantren Raudlotut Tolibin. Mereka melanjutkan perjalanan ke sebuah toko perbaikan laptop.

Tohir berencana memperbaiki laptop yang dibawanya. Korban baru menyadari jika laptopnya sudah tidak ada saat tiba di toko itu.

Merasa kehilangan, korban pun mengikhlaskannya. Korban dan rekannya langsung melanjutkan perjalanan pulang ke pondok pesantren di Jalan Jendral Sudirman Km 47, Sampit - Pangkalan Bun.

"Awalnya saya mengikhlaskan dan langsung pulang. Tapi sampai di km 12, saya baru ingat jika di dalam tas laptop itu ada uang senilai Rp 30 juta. Mobil langsung saya putar balik kembali menuju Sampit untuk laporan ke sini (polres)," jelas korban.

Hingga kini korban dan rekannya sedang berada di ruang SPKT Polres Kotim membuat laporan terjadinya pencurian ini. (ACHMAD SYIHABUDDIN/B-5)

Berita Terbaru