Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Serang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakil Bupati Barito Utara Hadiri Rakornas Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial

  • Oleh Ramadani
  • 17 Mei 2019 - 17:10 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Wakil Bupati Barito Utara Sugianto Panala Putra menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakornas) Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial (PKS) 2019 yang diselenggarakan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) di Jakarta, Kamis, 16 Mei 2019.

Rakornas dengan tema Sinergitas Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial dalam Rangka Merekatkan Persatuan dan Kesatuan Bangsa Pascapemilu Serentak 2019 itu dibuka oleh Menkopolhukam Wiranto.

Wakil Bupati Sugianto Panala Putra dalam Rakornas tersebut ditemani Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Langkap S Umar.

Kepala Dinas Kominfosandi Barito Utara M Iman Topik, Jumat, 17 Mei 2019, Wakil Bupati seusai kegiatan mengatakan bahwa saat ini situasi dan kondisi di Barito Utara pascapemilu 2019 aman dan kondusif.

Proses pemilu baik sebelum hari H maupun setelah pelaksanaannya sampai masa rekapitulasi perolehan suara berjalan lancar, aman, dan sukses. “Mudah-mudahan Kabupaten Barito Utara tetap dalam keadaan yang kondusif,” kata Wabup Sugianto Panala Putra.

Sementara itu, kata Topik, Menkopolhukam Wiranto mengapresiasi Mendagri dan jajarannya yang telah menginisiasi pertemuan Tim Terpadu PKS yang dinilai sangat penting pascapemilu serentak 2019. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru