Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Yalimo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Propam Periksa Kelengkapan Serta Sikap Tampang Personel Polres Barito Utara

  • Oleh Ramadani
  • 17 Mei 2019 - 17:50 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Jajaran Propam Polres Barito Utara melakukan pemeriksaan kelengkapan serta sikap tampang seluruh personel Polres Barito Utara, Jumat, 17 Mei 2019.

Pemeriksaan kelengkapan ini dilakukan setelah apel pagi di halaman Polres Barito Utara.

Kasi Propam Iptu H Hamidi mewakili Kapolres Barito Utara AKBP Dostan Matheus Siregar menuturkan, sasaran pemeriksaan kelengkapan personel itu di antaranya kelengkapan seperti SIM, KTA, KTP, dan STNK bagi yang memiliki kendaraan bermotor. 

Sedangkan untuk sikap tampang yakni kerapian mulai dari potongan rambut, pakaian, sepatu, serta atribut lainnya.

Hal itu, kata Iptu Hamidi, dimaksudkan untuk menjaga kewibawaan dan demi ketertiban administrasi perorangan personel yang bersangkutan sehingga dalam pelaksanaan tugas dapat lebih percaya diri serta terlihat rapi dimasyarakat.

Kegiatan pemeriksaan ini rutin dilaksanakan. Untuk itu personel harus tertib. Bila tidak lengkap dan kurang rapi akan mendapat teguran maupun sanksi.

“Jadi sebelum anggota personel Polres Barito Utara melakukan penertiban kepada masyarakat, anggota terlebih dahulu kita tertibkan," tutur Kasi Propram Polres Barito Utara. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru