Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Blitar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua DPRD Apresiasi Pemkab Kapuas Terima Opini Wajar Tanpa Pengecualian dari BPK

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 22 Mei 2019 - 17:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Pemerintah Kabupaten Kapuas kembali menerima opini Wajar Tanpa Pengecualian atau WTP yang ketiga kalinya dari Badan Pemeriksa Keuangan atau BPK RI Perwakilan Kalteng.

Terkait itu, Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Algrin Gasan memberikan apresiasi kepada Pemkab Kapuas dan jajaran yang telah berupaya dan bekerjasama sehingga berhasil meraih opini WTP tersebut.

"Kami berikan apresiasi atas capaian ini, dan bisa mempertahankan opini WTP dari BPK RI Perwakilan Kalteng berturut, kami ucapkan selamat atas hasil ini," ucap Algrin Gasan kepada wartawan, Rabu, 22 Mei 2019.

Lebih lanjut, Politisi dari Partai Golkar ini mengharapkan hasil tersebut dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan lagi, terutama hal - hal apa saja yang perlu diperhatikan lagi di tahun depan, dalam Laporan Hasil Pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah daerah.

"Mari pertahankan capaian ini dan terus ditingkatkan dan evaluasi terus sehingga bisa kembali menerima opini WTP," katanya.

Selain itu, dia juga mengharapkan atas hasil dapat memajukan Kabupaten Kapuas ke depannya sehingga semakin berkembang lagi dan menjadi kebanggaan tersendiri bagi daerah.

"Sekali lagi kami sambut baik atas hasil ini, dan sekiranya dapat terus jadi acuan di tahun ini," tukasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-2)

Berita Terbaru